Bupati Kukar Apresiasi PT Indominco Mandiri atas Kontribusi Pemberdayaan Masyarakat

0

Edi Damansyah, Bupati Kutai Kartanegara. (Ist)

Share Now

wishindonesia, Tenggarong – Dalam acara Safari Ramadan, Bupati Kukar, Edi Damansyah, menyampaikan apresiasi kepada PT Indominco Mandiri atas dedikasi mereka dalam pemberdayaan masyarakat.

Pada acara yang diadakan di Pendopo Odah Etam, Minggu (24/3/2024), Bupati Edi menekankan pentingnya pengembangan sumber daya manusia (SDM) dan kontribusi perusahaan terhadap kesejahteraan sosial.

“PT Indominco telah menunjukkan loyalitas dan komitmen dalam menjalankan program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat,” ujar Bupati Edi.

“Kami menghargai bagaimana mereka tidak hanya fokus pada income, tetapi juga pada tanggung jawab sosial mereka,” lanjutnya.

Selain itu, Bupati Edi juga mengungkapkan bahwa PT Indominco menyediakan beasiswa untuk pelajar berprestasi dan kurang mampu di Kukar. Tujuan dari program ini adalah untuk menciptakan generasi muda yang berkualitas dan berkompeten yang dapat mendukung pembangunan daerah.

“Mudah-mudahan anak-anak muda kita mampu menopang daerah kita melalui kreativitas dan inovasi yang membawa Kukar lebih baik lagi,” tutup Bupati Edi. (Adv/Diskominfo Kukar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *